SDN Inpres 3 Tondo Salurkan 100 Paket Bantuan 

  • Whatsapp

TONDO, MERCUSUAR – SDN Inpres 3 Tondo memberikan 100 paket bantuan kepada murid yang kurang mampu. Bantuan yang sekolah berikan berupa perlengkapan sekolah mulai dari sepatu, pakaian, tas hingga perlengkapan alat tulis.

Bantuan yang disalurkan tersebut merupakan bantuan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Palu. Jumlah bantuan yang diberikan sesuai dengan data yang ada di Dapodik sekolah dan data langsung kepada murid disetiap kelas. Jadi total ada 100 murid yang kurang mampu yang diberikan bantuan tersebut.

“Penyalurkan bantuan tersebut sebagai upaya sekolah dalam memberikan semangat kepada para murid yang kurang mampu. Sebab mereka memang sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah untuk aktifitas pembelajaran di sekolah. Dengan adanya bantuan tersebut mereka tidak lagi ada kekurangan perlengkapan sekolah mulai dari sepatu hingga alat tulis,” kata Kepala SDN Inpres 3 Tondo, Nur Ftri, Senin (30/1/2023).

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Disdikbud Kota Palu yang telah memberikan bantuan perlengkapan sekolah kepada para murid yang kurang mampu. 

“Kami percaya pemerintah tidak akan tutup mata dengan kondisi para murid yang kurang mampu karena kami saja sudah diberikan bantuan. Sebab para murid ini perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah karena jika tidak mereka akan kesulitan untuk ke sekolah,”terangnya.

Pihaknya mengatakan, bagi murid yang mampu mungkin tidak akan kesulitan untuk memunuhi kebutuhan perlengkapan sekolah tetapi bagi para murid tidak mampu akan kesulitan untuk memenuhi kebutuhan mereka. UTM

Baca Juga