SDN Tatanga, Fokus Pengembangan Prestasi dan Teknologi

penyerahan hadiah untuk lomba siswa menggambar dan mewarnai untuk kelas 1, 2, dan 3, serta penghargaan kepada siswa juara 1 dalam lomba prestasi untuk siswa kelas 4, 5, dan 6 di SDN Tatanga, Rabu (24/4/2024). FOTO: IST

TAVANJUKA, MERCUSUAR – Setelah libur Idulfitri, SDN Tatanga kembali bersemangat dengan serangkaian kegiatan yang memeriahkan suasana sekolah. Sekolah tersebut menggelar penyerahan hadiah untuk lomba siswa menggambar dan mewarnai untuk kelas 1, 2, dan 3, serta penghargaan kepada siswa juara 1 dalam lomba prestasi untuk siswa kelas 4, 5, dan 6, Rabu (24/4/2024). 

Penyerahan hadiah tersebut dilakukan oleh Kepala SDN Tatanga, Andi Hikmawati. Acara ini disponsori oleh salah satu produk minuman susu, Zee, yang turut berkontribusi dalam mendukung pendidikan di lingkungan tersebut.

Selain itu, sekolah juga tidak ketinggalan dalam menghadirkan inovasi teknologi dalam proses pembelajaran. Guru-guru di SDN Tatanga aktif mengikuti kegiatan penguatan adaptasi teknologi, yang salah satunya adalah persiapan asesmen menggunakan Chromebook. Kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan pelatihan lanjutan adaptasi teknologi untuk menggunakan Canva, platform desain grafis yang populer. Dengan demikian, SDN Tatanga terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas sambil terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi modern. CR1

Pos terkait