SMPN 9 Palu Persiapan Adiwiyata Nasional

BIROBULI UTARA, MERCUSUAR – SMPN 9 Palu saat ini sudah mempersiapkan diri untuk meraih penghargaan Adiwiyata Tingkat Nasional. Persiapan tersebut sudah mereka laksanakan dari beberapa tahun sebelumnya.

Sebelumnya, mereka juga sudah mendapatkan kunjungan langsung dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Palu dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulteng, untuk melihat sejauh mana progres SMPN 9 Palu dalam mengikuti ajang penghargaan Adiwiyata Nasional. 

“Saat ini kami sudah mempersiapkan diri untuk bisa meraih penghargaan Adiwiyata Nasional, sebab sebelumnya kami sudah meraih penghargaan Adiwiyata Provinsi, sehingga saat ini kami sudah mempersipkan diri untuk bisa meraih penghargaan tersebut,” kata Kepala SMPN 9 Palu, Herlina, Selasa (12/9/2023).

Pihaknya mengatakan, saat ini sekolah sudah mendapatkan beberapa kunjungan untuk menilai penghargaan tersebut. Mereka juga sudah sangat siap untuk bisa meraih penghargaan, dengan berbagai persiapan yang mereka laksanakan. Mereka saat ini tinggal menjaga kebersihan lingkungan sekolah, untuk mempertahankan seluruh kegiatan yang telah mereka siapkan dalam meraih penghargaan tersebut.

“Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh guru dan orangtua yang telah banyak memberikan dukungan terhadap sekolah, untuk bisa meraih Penghargaan Adiwiyata Nasional. Tentunya kami sangat optimis untuk bisa meraih penghargaan tersebut, dengan berbagai persiapan yang telah kami laksanakan selama ini. Apalagi seluruh syarat dan ketentuan untuk meraih penghargan itu sudah kami penuhi,” terangnya.

Pihaknya mengatakan, meraih penghargaan ini memang tidak mudah, karena harus memerlukan banyak usaha dan kerja keras seluruh pihak. Selain itu, sekolah juga harus menyiapakan dana untuk kebutuhan penghijauan sekolah. UTM

Pos terkait