LOLU UTARA, MERCUSUAR – Tiga siswa SMPN 2 Palu mendapatkan beasiswa dari persatuan istri pegawai Pembangkit Listrik Negara (PLN). Bantuan beasiswa tersebut sebagai bentuk kepedulian perstuan istri pegawai PLN terhadap pendidikan yang ada di SMPN 2 Palu.
Bantuan beasiswa yang mereka berikan kepada para siswa yang kurang mampu untuk menunjang proses pendidikan mereka selama di sekolah. bantuan beasiswa tersebut mereka berikan dalam bentuk dana tunai kepada tiga siswa yang terpilih tersebut.
“Kami sangat mengapresiasi bantuan yang telah diberikan oleh Persatuan Istri Pegawai PLN Kota Palu yang telah memberikan bantuan beasiswa kepada para siswa yang kurang mampu. Semoga bantuan ini bisa memberikan manfaat kepada para siswa tersebut untuk bisa lebih memaksimalkan proses pendidikan mereka di sekolah,” kata Kepala SMPN 2 Palu, Ramlah M Siri, Selasa (25/7/2023).
Pihaknya mengatakan sangat bersyukur ada persatuan yang sangat peduli dengan pendidikan yang ada di sekolah. sebab ini merupakan salah satu kegiatan amal yang sangat membantu para siswa dalam mengikuti pendidikan di sekolah. Mereka merupakan para siswa yang memang sangat membutuhkan bantuan dari kita semua.
“Kami berharap dengan adanya bantuan beasiswa ini bisa mendorong pihak lainnya bisa berbuat yang sama terhadap sekolah di Kota Palu. sebab bantuan ini sangat penting untuk para siswa yang kurang mampu. Mereka sangat membutuhkan bantuan dari kita semua yang memiliki kemampuan untuk memberikan sedikit reskinya,”terangnya.
Pihaknya mengatakan semoga dengan adanya bantuan ini bisa memberikan amalan dan reski yang melimpah kepada seluruh persatuan istri pegawi PLN yang telah mau memberikan bantuan beasiswa kepada para siswa kurang mampu.UTM