Wali Kota Terima Kunjungan Anak-anak Bimbel RV Rainbow Kids Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid dan Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, menerima kunjungan anak-anak Bimbingan Belajar RV Rainbow Kids Palu, Kamis (24/7/2025). FOTO: DOK DISKOMINFOSANTIK PALU

TANAMODINDI, MERCUSUAR – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid dan Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin,menerima kunjungan anak-anak Bimbingan Belajar RV Rainbow Kids Palu. Kedatangan anak anak RV Rainbow Kids Palu didampingi pimpinan Yayasan RV Rainbow Kids Palu, Nelsvini Kusmara, serta pengajar dan orang tua anak, diterima di ruang kerja Wakil Wali Kota Palu dan ruang kerja Wali Kota Palu, Kamis (24/7/2025).

Pada kesempatan tersebut, pimpinan Yayasan RV Rainbow Kids Palu menjelaskan, anak-anak didiknya sangat rindu bertemu Wali Kota Palu dan Wakil Wali Kota Palu, sehingga keinginan anak anak pun diwujudkan.

Selain itu pola pendidikan di RV Rainbow Kids Palu juga secara garis besar diperkenalkan. Baik Wali Kota Palu dan Wakil Wali Kota Palu sangat senang menerima kehadiran puluhan anak anak dan memeluk setiap anak.

Bahkan setiap anak masing masing di hadapan Wali Kota Palu dan Wakil Wali Kota Palu memperkenalkan diri dengan caranya masing masing. Setelahnya itu, seluruh anak anak RV Rainbow, pengurus yayasan dan juga orang tua pendamping menyempatkan diri foto bersama. */JEF

Pos terkait