PALU, MERCUSUAR – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep, menyerahkan rekomendasi dukungan Calon kepala daerah (Cakada) di 13 kabupaten dan kota, Senin (12/8) di salah satu hotel di Kota Palu.
Menariknya, salah satu yang mendapatkan rekomendasi adalah, Rizal Dg Sewang, calon wakil walikota, yang juga kader PKS, berpasangan dengan J Wartabone.
Hadir dalam proses penyerahan itu, selain para calon kepala daerah, juga hadir Ketua DPW Nasdem Sulteng, Nilam Sari Lawira, pasangan calon gubernur, Ahmad dan Abdul Karim Aljufri.
Kaesang menegaskan, untuk seluruh kader PSI yang ada di Sulawesi Tengah, all out memenangkan pasangan yang telah direkomendasikan oleh partai berlambang bunga mawar itu, sehingga nantinya kemenangan yang diraih, adalah kemenangan bersama, yang dinikmati oleh rakyat Sulteng.
Anak presiden juga berharap, agar memaksimal semua potensi-potensi yang dimiliki oleh kader maupun pasangan calon, dalam proses pilkada nanti.
“Semua yang sudah kami berikan rekomendasi, adalah orang pilihan, menurut PSI. Dan saya mengucapkan selamat kepada semuanya, selamat bekerja, ” tutup Kaesang, yang dua menit, memberikan sambutannya.
Sementara itu, Ketua DPW Nasdem Sulteng, juga didaulat memberikan sambutannya, mengapresiasi secara positif kepada PSI, yang sudah memberikan rekomendasi kepada kader-kader terbaik Nasdem, untuk bertarung di pilkada serentak.
“Saya hanya berpesan, untuk tetap menjaga komitmen, terus menjaga semua elemen yang memiliki andil dalam proses kemenangan, serta jangan pula meninggalkan partai, yang sudah membesarkan kita, ” kuncinya.MBH