BANGGAI, MERCUSUAR – Kepala Sekretariat Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Banggai , Ruhaida Pawari , mengatakan telah melakukan supervisi terhadap 23 sekretariat Panitia pengawas kecamatan (Panwascam)di 23 kecamatan yang ada di kabupaten Banggai.
Proses pelaksanaan supervisi berlangsung selama dua hari sejak tanggal 25-(26/2/2020). Dari hasil supervisi jajaran sekretariat bawaslu Banggai, semua sekretariat layak untuk digunakan dalam proses pengawasan di pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada ) 2020.
” kami lakukan supervisi semua sekretariat kecamatan untuk mengetahui kesiapan dan kelayakan tempat para Panwascam berkantor. Alhamdulillah sekretariat Panwascam Kabupaten Banggai telah memenuhi syara , serta dapat digunakan oleh jajaran Panwascam,” ujarnya, Jumat (28/2/2020)..
Menurutnya, dari 23 panwascam yang telah dilantik, ada satu kantor panwascam yakni kecamatan luwuk tidak layak karena ruangan kecil dan ruang rapat tidak tersedia, sehingga hareus mencari tempat yang layak untuk digunakan.
“Alhamdulillah hari ini tempat tersebut sudah didapat dan mulai Senin sudah bisa digunakan untuk aktivitas kegiatan panwascam,m” tutupmya.MAM