PALU, MERCUSUAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu menerima sebanyak 259.234 eksemplar surat suara dari percetekan, Jumat (20/11/2020). Ribuan surat suara itu kini sudah berada di Gor Siranindi yang menjadi gudang logistik KPU Kota Palu.
Ketua KPU Kota Palu, Agussalim Wahid menjelaskan, suara tiba sekira pukul 15.30 Wita kemarin. Selanjutnya pihak KPU Kota Palu akan melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara tersebut.
“Rencananya pelipatan surat suara mulai dilakukan Sabtu 21 November November 2020 (hari ini, red),” jelasnya.
Kedatangan surat suara pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palu dijaga ketat aparat kepolisian dari Polres Palu. 259.234 eksemplar surat suara dikemas dalam 130 koli.
Selain surat suara untuk pemilihan wali kota dan wakil wali kota Palu, KPU Kota Palu juga akan menampung sekaligus melipat surat suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng). Namun, saat ini surat suara untuk pilgub tersebut belum tiba di gudang milik KPU Kota Palu.
Selain surat suara, KPU Kota Palu juga telah selesai merakit ribuan kotak surat suara dan bilik suara, serta logistik lainnya di Gor Siranindi.
Berdasarkan data dari KPU Kota Palu logistik pilkada yang sudah berada di gudang KPU yakni kabel ties 4.194 buah, kotak Pilwali 699 buah, kotak Pilgub 699 buah, bilik 2.097 buah, tinta 1.398 botol, segel gubernur 13.980 keping, segel walikota 13.980 keping, surat suara pemilihan wali kota dan wakil wali kota Palu 259.234 eksemplar, serta sejumlah logistik lainnya.RES