Awas, Akun Facebook Palsu Bupati Donggala Lakukan Penipuan

DONGGALA, MERCUSUAR – Sebuah akun media sosial palsu di Facebook, yang mengatasnamakan Bupati Donggala, Moh Yasin, diketahui sedang menjalankan modus penipuan yang berpotensi merugikan banyak pihak. Akun tersebut menyebarluaskan informasi palsu tentang bantuan dana sebesar 50 juta rupiah dari kementerian, yang diduga akan diberikan kepada warga Donggala yang membutuhkan.

Dalam narasi penipuan yang terpampang di akun tersebut, disebutkan bahwa bantuan sejumlah 50 juta rupiah akan diberikan kepada lima orang penerima bantuan. Namun, ketika dana tersebut dicairkan, penerima diharuskan untuk menyetor biaya sebesar 10% dari total dana yang akan diterima.

Bupati Donggala, Moh Yasin, dengan tegas menegaskan bahwa akun tersebut adalah palsu dan tidak memiliki kaitan dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Donggala.

“Kami ingin memastikan kepada masyarakat Kabupaten Donggala bahwa akun tersebut adalah palsu. Jika ada informasi sejenis, pastikan itu adalah upaya penipuan,” ungkap Bupati Yasin saat diwawancarai oleh media pada Rabu (13/12/23).

“Saya memang memiliki akun Facebook, namun sudah beberapa tahun terakhir saya tidak pernah mengoperasikannya,” tambahnya.

Bupati Yasin meminta agar masyarakat tidak mudah terpancing oleh informasi yang tidak resmi dan selalu memverifikasi informasi langsung kepada pihak berwenang.

“Saya menghimbau agar masyarakat selalu waspada terhadap upaya penipuan semacam ini dan tidak memberikan informasi pribadi atau melakukan transaksi keuangan kepada pihak yang tidak jelas keabsahannya. Tindakan penipuan seperti ini dapat merugikan masyarakat dan merusak kepercayaan terhadap pemerintah,” jelasnya. KB/TIN

Pos terkait