PALU, MERCUSUAR – Dengan perkembangan dunia digital yang semakin cepat,
terutama menganai siaran pertelevisian membuat Kementrian Komunikasi dan
Informatika terus melakukan gebrakan melalui program – program penyiaran.
Di mana sebelumnya masyarakat saat menonton siaran televisi ( TV ) Analog
Switch Off (ASO) kini siap segera beralih ke siaran digital.
Ketua Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palu, Anwar
Lanasi mengatakan siaran digital ini mengikuti perkembangan zaman yang
semakin modern. Maka, di era tekhnologi sekarang ini yang begitu cepat
kemajuanya, masyarakat semakim disuguhkan siaran TV melalui digital.
“Walaupun sebelumnya kita begitu lama di suguhkan siaran televisi yang analog,”
tutur Anwar Lanasi, Rabu (16/3/2022).
Politisi Partai Gerindra ini mengemukakan, sepanjang pengetahuannya, untuk
Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), masih Kota Palu dan Kabupaten Sigi yang
lebih awal mengunakan siaran digital. Kemungkinan besar, tahun ini sudah mulai
berfungsi. Kemudian selanjutnya akan di susul oleh beberapa kabupaten lagi
nantinya di Sulteng.
Hal itu untuk mendukung program Kementrian Kominfo, pemprov, kabupaten, dan
kota.
“Hrus lebih cekatan dalam memperkenalkan siaran digital ke masyarakat dengan
cara terus melakukan sosialisasi, baik itu secara terbuka maupun melalui media
sosial,” katanya.
Semoga ke depan, lanjut Anwar Lanasi program ini dapat diterima dengan baik di
masyarakat, sekaligus juga dapat memberikan keuntungan untuk semua
masyarakat.
Siaran televisi digital akan lebih jernih dan masyarakat juga dapat menikmati
berbagai macam konten siaran.
“Harapan kita semoga masyarakat menerima dengan baik sesuai dengan
program pemerintah pusat. Marilah kita menonton Program ini dengan televisi
yang cukup jelas dan cukup terang,” ujar Anwar Lanasi.
Ia berharap kepada seluruh lembaga penyiaran televisi, baik lokal maupun
nasional dapat menyajikan siaran televisi yang berkualitas dan mendidik
masyarakat.
Sperti diketahui, seluruh siaran TV di Indonesia akan beralih dari analog ke digital
akhir April 2022 mendatang. BOB