DPW Usul Andono PLT Ketua Perindo Palu

PALU, MERCUSUAR – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perindo Sulteng menjelaskan ihwal penunjukan Andono Wibisono sebagai Pelaksana Tugas (PLT) Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perindo Kota Palu.

Penunjukan Andono tertuang melalui Surat Keputusan (SK) nomor 1162-SK/DPW-Partai Perindo/VII/2023 per tanggal 11 Juli 2023. SK ini ditandatangani Ketua DPW Partai Perindo Sulteng, Mahfud Masuara dan Sekretaris DPW Daniel Azis Tulandi.

SK ini berlaku hingga berakhir masa Pemilu 2024. DPW Perindo Sulteng mengusulkan pergantian dan menunjuk Andono terhitung 11 Juli 2023.

Juru bicara DPW Perindo Sulteng M Hamdin menegaskan penunjukan Andono sebagai PLT bersifat sementara sembari menunggu keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPW).

Menurutnya penunjukan ini merupakan strategi partai dalam upaya mengantarkan Ketua DPD Perindo Palu, Andri Gultom untuk meraih target unsur pimpinan di DPRD Palu.

Strategi ini diberlakukan bagi Ketua DPD yang kebetulan mencalonkan diri sebagai Caleg DPRD kabupaten/kota. Sedangkan yang mencalonkan ke DPRD tingkat provinsi, strategi ini dikecualikan.

Karena itu penggantian Ketua DPD Perindo Palu dianggap memberikan kesempatan bagi Andri Gultom agar bisa lebih fokus bekerja sebagai Caleg di Daerah Pemilihannya.

“Prinsipnya DPW ingin pimpinan fokus yang nyaleg sesuai target Andri Gultom untuk unsur pimpinan DPRD Palu pada Pemilu 2024,”ungkap Hamdin dalam keterangan persnya, Jumat 14 Juli 2023 di Kantor DPW Perindo Sulteng.

Terhadap usulan penunjukan ini, Hamdin menyebut respon DPP kemungkinan terjadi dalam dua opsi. Pertama adalah menetapkan Andono hanya sebatas PLT hingga ada keputusan DPP dan opsi kedua tetap menunjuk Andri Gultom sebagai Ketua DPD Perindo Palu dan Andono sebagai ketua harian.

“Jadi status Andono itu sementara sampai ada jawaban DPP atas usulan DPW tersebut,”ujarnya.

Kalaupun nantinya keputusan DPP mendefinitifkan Andono sebagai DPD Perindo Palu, maka ia memastikan Andri Gultom tetap akan diplot sebagai salahsatu pengurus DPD. Mengingat Andri Gultom adalah satu dari sekian banyak kader terbaik yang dimiliki Perindo Sulteng.

Hamdin menambahkan segala keputusan DPW Perindo Sulteng ini telah diketahui DPP secara administrasi. Namun ia mengaku usulan tersebut memang tidak diketahui Andri Gultom.

“Ternyata usulan ini bocor. Tapi setelah itu kami sudah melakukan komunikasi dengan Andri Gultom,”bebernya.

Hamdin juga mengungkapkan alasan memilih sosok Andono untuk mengganti Gultom telah melalui banyak pertimbangan. Meski Andono sendiri sejauh ini diketahui bukan kader Perindo.

“Sebenarnya banyak figur, tapi banyak hal yang menjadi pertimbangan. Andono sendiri awalnya menolak tapi setelah kami berkomunikasi, akhirnya dia (Andono) bersedia,”ucapnya.

Selanjutnya kata Hamdin, untuk membangun komunikasi pengurus tingkat DPC dan DPRT Perindo Palu dengan PLT Ketua, maka dalam waktu dekat ini pihaknya akan melaksanakan pertemuan dengan seluruh pengurus.

Andono yang hadir dalam keterangan pers itu prinsipnya dengan singkat mengaku siap apapun yang menjadi keputusan partai nantinya.

Prinsip sama juga diutarakan Gultom. Gultom tidak banyak bicara. Ia juga mengaku siap apapun yang menjadi keputusan DPP Perindo.

Sekretaris DPW Perindo Sulteng Daniel Azis Tulandi mengatakan keputusan DPW Perindo Sulteng merupakan startegi untuk memenangkan Gultom duduk sebagai unsur pimpinan DPRD Palu.CS/TIN

Pos terkait