SIGI, MERCUSUAR- Partai NasDem Kabupaten Sigi melalui tim relawan kemanusiaan penanganan Covid-19 melakukan penyemprotan desinfektan ke rumah-rumah warga dan tempat-tempat ibadah sebagai antisipasi pencegahan terhadap penyebaran Corona Virus Desease (Covid-19).
Demikian dikatakan Bakal Calon (Balon) Bupati Sigi Husen Habibu saat melepas tim relawan kemanusiaan Covid-19 di Kantor Partai NasDem Sigi, di Desa Kalukubula, Kecamatan Sigi Biromaru, Rabu (1/4/2020).
Katanya, bahwa kegiatan ini dilakukan semata-mata untuk kemanusiaan agar virus yang ganas tersebut tidak sampai menyebar di wilayah Kabupaten Sigi.
“ Bagi saya yang terpenting rakyat harus sehat, pertahanan harus diperkuat dengan berbagai daya upaya salah satunya melalui kegiatan penyemprotan disinfektan yang kita lakukan ini,” kata Husen Habibu.
Usai pelepasan Tim Relawan Kemanusian Covid-19 Partai NasDem Kabupaten Sigi langsung bergerak menyusuri rumah-rumah warga disepanjang jalan poros Palu-Kulawi hingga jalan Karanjalembah.
Tidak hanya rumah warga, toko-toko yang rentan dijangkiti virus yang mematikan itu juga tidak luput dari penyemprotan.
Respon wargapun sangat antusias menyambut kedatangan Tim Relawan Kemanusian Covid-19 Partai NasDem saat melihat sedang melakukan penyemprotan pemukiman warga.
” Pak tolong toko kami disemprot biar aman,” pinta salah seorang pemilik toko. Bahkan seorang pengemudi bersama anggota keluarganya saat melihat Tim Relawan Kemanusiaan sedang melakukan aktifitasnya dengan kesadaran menghentikan laju kendaraannya meminta untuk disemprot disinfektan.
” Ayo turun dulu semua, kita semprot dulu mobilnya,” ujar pengemudi itu saat menghentikan mobilnya di bahu jalan.
Ketua Tim Relawan Kemanusian Covid-19 Partai NasDem Fitra Tamar menyampaikan bahwa kegiatan penyemprotan akan dilakukan selama empat hari di lima kecamatan di Kabupaten Sigi, yakni Kecamatan Sigi Biromaru, Gumbasa, Tanambulava, Marawola, Dolo dan Kecamatan Dolo Barat.
“Kami prioritaskan dahulu kecamatan yang ada di lembah, karena disitulah aktifitas interaksi sosial yang tinggi dengan wilayah kota Palu,” ujarnya.
Fitra juga menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan atas dukungan DPW Partai NasDem Provinsi Sulawesi Tengah sebagai bentuk kepedulian Partai NasDem dalam mendukung penuh pemerintah memerangi wabah Covid-19 di Kabupaten Sigi.AJI