Bawaslu Poso Gelar Bimtek Konsolidasi Pengawasan Pemilu

POSO, MERCUSUAR – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Poso, menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek). Hal ini, Untuk meningkatkan kesiapan Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan dalam mengawasi tahapan Pemilu serentak 2024.

Bimtek terkait konsolidasi pengawasan tahapan Pemilu pada Pemilu Serentak Tahun 2024 diikuti Panwaslu Kecamatan (Panwascam) se-Kabupaten Poso, yang berlangsung di aula Torau Resort, akhir pekan lalu. 

Kegiatan ini dibuka dengan resmi oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Poso, Abdul Malik Saleh.

Abdul Malik Saleh menyampaikan, kegiatan konsolidasi ini dilakukan sebagai pengukuhan atau penguatan kesiapan Panwaslu kecamatan agar tetap bersinergi dan semakin solid dalam mengawasi setiap tahapan Pemilu serentak Tahun 2024.

“Konsolidasi ini memberikan pemahaman soliditas, pentingnya mempererat komunikasi antar penyelenggara sehingga bisa bekerja sama, bisa memahami tugas pokok dan fungsi dalam melakukan pegawasan,” ucap Ketua Bawaslu Poso.

Bimtek juga menghadirkan pihak Kodim 1307 Poso yang membawakan materi wawasan kebangsaan, bela negara dan kedisiplinan dalam melatih mental dan kesiapan fisik serta kekompakan dalam satu organisasi atau sebagai Panwascam dalam menjalankan tupoksi dalam pengawasan pemilu serentak tahun 2024. ULY

Pos terkait