SIGI, MERCUSUAR –Puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) tingkat Kabupaten Sigi digelar di Desa Jono Oge, Kecamatan Sigi Biromaru, hari ini, Kamis (9/8/2018). Kegiatan tersebut akan dihadiri kurang lebih 2.000 anak.
Demikian dikatakan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Sigi Pasobongan Kumila, Rabu (8/8/2018). Sebelum pelaksanaan telah dilakukan beberapa kegiatan seperti dua kali rapat persiapan.
Selain rapat, panitia juga melakukan gladi menjelang puncak kegiatan hari anak nasional dimulai. Persiapan sudah mencapai 98 persen, tinggal pelaksanaan.
“HAN Sigi dirangkaikan dengan berbagai kegiatan seperti tanam pohon oleh siswa. Adapun lokasi penanaman pohon, yaitu di Desa Baliase dan Desa Binangga, Kecamatan Marawola,” jelasnya.
Kata dia, selain tanam pohon ada pula lomba, seperti lomba azan dan fashion. Pemenang lomba akan diumumkan pada puncak acara hari anak, selain
penyerahan akta kelahiran anak PAUD, serta pembagian vitamin A dari Dinas Kesehatan. “Dalam hal ini Ketua Panitia Pelaksana Hari Anak Nasional (HAN) tingkat Kabupaten Sigi adalah Bunda PAUD Kabupaten Sigi Hj.Hazizah M Irwan,” jelasnya.
Kegiatan ini dilaksanakan bersama antara Bunda PAUD Sigi, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Organisasi Perangkat Daerah di Lingkup Pemkab Sigi, DPRD Kabupaten Sigi, TNI, Polri, Camat Sigi Biromaru, Kades Jono Oge dan Wahana Visi Indonesia (WVI). AJI