Asisten III: Implementasikan Ilmu untuk Pelayanan

LATSAR-38aa6efe
Asisten III Bidang Administrasi Umum Setdakab Sigi Selvy didampingi Kepala BKPSDMD Sigi Syafrudin saat melepas atribut peserta latsar angkatan 107 dan 108, bertempat di Aula Kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Sigi, Rabu (26/10/2022). FOTO: DOK BKPSDMD SIGI

SIGI, MERCUSUAR – Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Sigi yang baru mengikuti pelatihan dasar (Latsar) Kabupaten Sigi dapat memanfaatkan ilmu dan pengetahuan yang telah diperoleh dengan sebaik-baiknya, guna mengimplementasikan pada pelayanan, penataan perbaikan dan produktifitas. 

Selanjutnya, serta kinerja sesuai dengan tuntutan tugas pokok dan fungsi (tupoksi), dengan harapan dapat mewujudkan Kabupaten Sigi yang maju mandiri berbasis ekonomi kerakyatan.

Demikian dikatakan Asisten III Bidang Administrasi Umum Setdakab Sigi, Selvy, saat membacakan sambutan Bupati Sigi, Moh Irwan  saat menutup latsar CPNS Kabupaten Sigi Golongan III dan II, angkatan 107 dan 108, bertempat di Aula Kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Sigi, Rabu (26/10/2022).

Dijelaskannya, kegiatan itu terlaksana atas kerjasama antara Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Sigi dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulteng Tahun 2022.

“Peserta Latsar CPNS Sigi angkatan 107 dan 108 berjumlah 71 orang, jumlah tersebut terdiri dari 40 orang angkatan 107 (golongan III) dan 31 orang angkatan 108 (golongan II dan III),” jelasnya. 

Lanjutnya, Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai unsur utama sumber daya aparatur negara, mempunyai peranan yang menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. 

PNS yang mampu memainkan peranan tersebut adalah PNS yang mempunyai kompetensi, diindikasikan dengan sikap dan perilakunya yang penuh dengan kesetiaan dan ketaatan kepada negara bermoral dan bermental baik, profesional, sadar serta mampu menjadi perekat dan kesatuan bangsa.

Panitia kegiatan Kristian dalam laporannya mengatakan kegiatan latsar tersebut,  tenaga pengajarnya adalah Widyaswara BPSDMD Sulteng, pejabat dan penyelenggara Diklat dari Pemkab Sigi dan pendamping dari unsur TNI. 

“Peserta latsar berasal dari dinas, badan dan unit kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi,” terangnya. AJI

Pos terkait