Balita di Lolu Tewas Tenggalam

696090674

SIGI, MERCUSUAR – Ahmad atau biasa dipanggil Tole (1,5), balita asal Desa Lolu Kecamatan Sigi Biromaru ditemukan tewas setelah tenggelam di sekitar pintu air sungai, Jumat (14/9/2018) sekira pukul 18.00 Wita.

Kejadian itu sontak menghebohkan warga setempat, mengingat tidak ada yang mengetahui secara pasti kronologi balita tersebut tercebur ke dalam sungai.

Ditemui Mercusuar di sekitar lokasi kejadian, sejumlah warga menyatakan bahwa korban sebelumnya bermain bersama kakaknya di sekitar sungai tersebut.

“Tole ini saya lihat tadi bermain sama kakaknya dari sore di sekitar sungai. Biasanya memang mereka bermain di sekitar sini karena rumah mereka memang di pinggir sungai. Belum ada yang tahu bagaimana anak ini bisa masuk ke sungai, nanti setelah orang sholat maghrib baru dicari ternyata Tole ini sudah tenggelam di tersangkut di pintu air,” jelas warga setempat.

Sementara tokoh masyarakat yang juga mantan Kepala Desa (Kades) Lolu Imran Latjedi turut berduka cita dengan musibah tersebut.

“Kejadian ini sangat disayangkan, ini begitu menyedihkan. Tapi mau bagaimana lagi kalau namanya musibah, kami hanya bisa pasrah dan berdoa untuk kebaikan semua,” ungkap Imran.

Ia berharap masyarakat Lolu dapat lebih berhati-hati dan menjaga serta memantau anak mereka masing-masing agar tidak kembali terjadi musibah serupa.

“Ini perlu menjadi hikmah bagi kita semua agar lebih memperhatikan anak kita masing-masing. Apalagi yang masih balita. Saya turut prihatin dan semoga kejadian seperti ini tidak lagi terjadi,” tutupnya. BAH

 

Pos terkait