BKPSDMD Sigi Gelar Bimtek Penerapan SIASN 

SIGI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kabupaten Sigi, menggelar bimbingan teknis (bimtek) penerapan aplikasi Sistem Informasi Aparatur Sipil Negara (SIASN) di lingkungan Pemkab Sigi, bertempat di salah satu hotel di Kota Palu, Selasa (1/11/2022).

Aplikasi SIASN ini menggantikan Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian (SAPK). Dimana aplikasi SIASN ini akan berlaku tahun 2023.

Demikian dikatakan Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Kompetensi Aparatur BKPSDMD Kabupaten Sigi, Kristian, Rabu (2/11/2022).

Kata dia, untuk pengurusan pensiun, kenaikan pangkat dan peremajaan data Pegawai Negeri Sipil (PNS) tidak terpisah sudah tergabung dalam aplikasi SIASN. Aplikasi SIASN menjadi satu data basis terpadu. 

“Ke depan seluruh pintu pelayanan kepegawaian melalui aplikasi SIASN,” terangnya. 

Lanjutnya, peserta kegiatan ini adalah pegawai di lingkungan BKPSDMD Sigi berjumlah 35 orang dan dibuka langsung oleh Kepala BKPSDMD Sigi Syafrudin.

Hadir dalam kesempatan itu, Kepala Kantor Regional IV Badan Kepegawaian Negara (BKN) Makassar Agus Sutiadi, Pranata Komputer dan Formasi Kepegawaian di Regional IV BKN Makassar, Kepala BKPSDMD Sigi Syafrudin, pejabat eselon III dan IV lingkup BKPSDMD Kabupaten Sigi. AJI

Pos terkait