Bupati Hadiri Zikir Bersama di Marawola

Zikir

SIGI, MERCUSUAR – Bupati Sigi, Moh Irwan Lapatta menghadiri zikir bersama dan pelantikan Pengurus Wanita Islam Alkhairaat (WIA) se-Kecamatan Marawola, bertempat di lapangan sepakbola bola Desa Tinggede Selatan, Sabtu (1/12/2018).

Bupati Sigi dalam sambutannya melalui rilis yang dikirim oleh Bagian Humas Pemkab Sigi, Minggu (2/12/2018) mengatakan, zikir bersama ini merupakan rangkaian kegiatan Pemkab Sigi dan juga sebagai bagian dari program Sigi Religi.

Kata dia, program tersebut diharapkan dapat mendekatkan masyarakat dan pemerintah dalam hubungan duniawi yang baik, serta mendekatkan kita semua kepada Allah SWT, sehingga dengan ridhanya Sigi maju dan mandiri dapat terwujud.

“Saya juga mengucapkan selamat kepada Pengurus Wanita Islam Alkhairaat (WIA) se-Kecamatan Marawola yang dilantik. Setelah dengan dilantiknya pengurus WIA tersebut dapat segera menjalankan amanah,” jelas Bupati.

Kata Bupati, pengurus WIA Kecamatan Marawola juga diharapkan selalu Istiqomah, ikhlas dan mengedepankan kepentingan serta kemaslahatan umat, sehingga mampu memberikan manfaat yang besar bagi warga Alkhairaat, khususnya juga umat Islam serta masyarakat pada umumnya.

Pengurus Wanita Islam Alkhairaat (WIA) se-Kecamatan Marawola yang dilantik terdiri dari 10 pengurus ranting dan tujuh pengurus anak ranting. AJI/*     

Pos terkait