Dandim 1306 Donggala: Tingkat Keberhasilan Sangat Baik

FOTO HLLLL APEL PASUKAN POLRES SIGI

SIGI, MERCUSUAR – Komandan Kodim (Dandim) 1306 Donggala, Letkol Kav I Made Maha Y S.Sos MM didampingi Kapolres Sigi, AKBP Wawan Sumantri ST SH MH memimpin apel konsolidasi Operasi Ketupat Tinombala 2019 yang digelar di halaman Mako Polres Sigi, Kamis (13/6/2019).

Dandim 1306 Donggala yang membacakan amanat tertulis Kapolres Sigi menyebutkan bahwa hasil analisa dan evaluasi kegiatan Operasi Ketupat Tinombala 2019 menunjukkan tingkat keberhasilan yang sangat baik.

“Dimana tingkat kejahatan dan lakalantas (kecalakaan lalu lintas) menunjukan tren yang menurun, serta terpeliharanya stabilitas harga bahan pokok. Hal ini mendapat apresiasi positif dari berbagai kalangan masyarakat Sigi,” ungkapnya.

Kapolres Sigi berharap apel konsolidasi itu mampu memberikan kontribusi positif, sehingga pelaksanaan operasi kedepan dapat dilakukan dengan baik dan dirasakan lebih optimal oleh masyarakat.

“Terima kasih dan penghargaan tinggi kepada seluruh porsonil TNI, polri, dishub, Satpol PP, Dinas Kesehatan, PMI, BNPB, Basarnas dan seluruh masyarakat Sigi yang telah berpartisipasi aktif sehingga Operasi Ketupat Tinombala 2019 di Kabupaten Sigi dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Semoga semua yang kita lakukan menjadi amal ibadah,” ujar Kapolres.

Selain konsolidasi, apel itu juga dimaksudkan guna mempersiapkan diri terkait pengamanan dalam rangka Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) 2019 yang berskala nasional.

Apel tersebut diikuti para pejabat tinggi Kodim 1306 Donggala dan Polres Sigi, termasuk para perwira dan anggota TNI/Polri, serta Dishub dan Satpol PP. BAH

 

Pos terkait