Dekab Harap Operasi Pasar Diintensifkan

images

SIGI, MERCUSUAR – Komisi II DPRD Kabupaten (Dekab) Sigi berharap operasi pasar dapat dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi dengan lebih intensif. Hal itu dikatakan Anggota Komisi II Dekab Sigi, Rudi Asiko.

Menurutnya, operasi pasar yang dimaksud yakni melakukan aktivitas jual beli sembilan bahan pokok (sembako) dengan harga yang lebih murah dari harga normal saat ini. “Memang sekarang sudah banyak pasar yang buka, tapi daya beli masyarakat kan menurun. Sehingga perlu diintensifkan operasi pasar oleh pemerintah dengan menjual sembako berharga lebih murah,” ungkap Rudi, pekan lalu.

Ia mengakui, harga sembako kini sudah berangsur normal, tapi daya beli masyarakat masih jauh dari normal. Apalagi bagi masyarakat yang kehilangan tempat tinggal maupun pekerjaan mereka.

“Banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaan atau usaha mereka karena bencana gempa lalu, olehnya kami mendorong operasi pasar supaya masyarakat tetap bisa membeli sembako meski penghasilan mereka menurun,” tandas Rudi.

Katanya, Komisi II Dekab Sigi mendorong Pemkab Sigi melalui organisasi perangkat daerah (OPD) terkait agar dapat merealisasikan hal tersebut. “Semoga bisa terealisasi harapan kami ini,” tutupnya. BAH

Pos terkait