SIGI, MERCUSUAR – DPRD Kabupaten (Dekab) Sigi mengajak masyarakat untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Sigi yang akan dilaksanakan pada Senin 22 Juli 2019 mendatang.
Hal itu dikatakan Ketua Dekab Sigi, Moh Rizal Intjenae, Selasa (16/7/2019).
Menurutnya, Pilkades serentak di Sigi akan digelar 47 desa yang tersebar di 14 kecamatan.
Desa yang menggelar Pilkades sesuai kecamatan, yakni Kecamatan Sigi Biromaru sebanyak lima desa, Dolo lima desa, Kulawi satu desa, Marawola empat desa, serta Kecamatan Palolo 11 desa. Kemudian, Kecamatan Pipikoro empat desa, Kulawi Selatan satu desa, Lindu dua desa, Gumbasa tiga desa, Dolo Selatan satu desa, Dolo Barat empat desa, Tanambulava dua desa, Kinovaro tiga desa dan Kecamatan Marawola Barat satu desa.
“Demi suksesnya pelaksanaan pilkades, diharapkan adanya dukungan dan peran serta dari semua pihak untuk menjaga keamanan dan ketertiban bersama,” imbau Rizal.
Pelaksanaan pilkades, lanjutnya, jangan sampai dicederai dengan hal-hal negatif, seperti politik uang, intimidasi, kolusi dan lain sebagainya. Demikian panitia pelaksana, juga harus bersikap jujur, transparan, adil dan demokratis.
“Saya harap pilkades serentak tahun 2019 di Kabupaten Sigi dapat dijadikan momen untuk membangun Sigi yang lebih baik, yakni dengan memilih pemimpin desa yang amanah, serta mempunyai visi dan misi yang bertujuan membangun dan mensejahterakan masyarakatnya,” tutup Rizal. AJI