DPD PAN Sigi Buka Pendaftaran Calon Formatur Periode 2025-2030

SIGI, MERCUSUAR – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sigi resmi membuka pendaftaran calon formatur periode 2025-2030, dalam rangka persiapan Musyawarah Daerah (Musda) ke III PAN Kabupaten Sigi.

Pendaftaran ini bertujuan untuk menjaring kader-kader terbaik yang akan memimpin DPD PAN Sigi untuk lima tahun kedepan sekaligus menyusun kepengurusan partai di tingkat daerah.

Sekretaris DPD PAN Kabupaten Sigi Ardiansyah, SE yang juga Anggota DPRD Kabupaten Sigi periode 2024-2029, Jumat (14/3/2025), menyampaikan bahwa proses pendaftaran ini di lakukan secara terbuka bagi seluruh kader yang memenuhi syarat dan memiliki komitmen untuk membangun, memperkuat serta membesarkan PAN di Kabupaten Sigi.

“Kami mengundang seluruh kader yang ingin berkontribusi dalam kepengurusan PAN Kabupaten Sigi untuk mendaftarkan diri sebagai calon formatur. Proses ini dilakukan secara transparan dan demokratis,” ujar Ardiansyah.

Kata dia, pendaftaran dibuka mulai tanggal 9 Maret hingga 17 Maret 2025 di kantor DPD PAN Kabupaten Sigi, hal tersebut sebagaimana intsruksi dari DPP PAN.

Para calon formatur diharapkan melengkapi berbagai persyaratan administrasi, termasuk rekam jejak kepemimpinan di partai, serta visi dan misi dalam membangun PAN di tingkat Kabupaten Sigi.

“Musda DPD PAN Kabupaten Sigi sendiri dijadwalkan akan dilaksanakan dalam waktu dekat dengan agenda utama memilih kepemimpinan dan kepengurusan baru yang akan menjalankan roda organisasi partai untuk periode 5 tahun kedepan,” terang Ardiansyah.

Lanjut Ardiansyah, dengan adanya proses pendaftaran calon formatur ini, DPD PAN Kabupaten Sigi berharap dapat menghadirkan kepemimpinan dan kepengurusan yang solid dan mampu membawa PAN lebih maju di wilayah Kabupaten Sigi.

Bagi kader yang berminat untuk mendaftar atau membutuhkan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi saudara Ruslan sebagai ketua panitia penerimaan pendaftaran calon Formatur DPD PAN Kabupaten Sigi. AJI

Pos terkait