DPRD Sigi Dikunjungi Pansus DPRD Pohuwato

PANSUS-9b2fb2e4

SIGI, MERCUSUAR – DPRD Kabupaten Sigi menerima kunjungan kerja dari panitia khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo, Kamis (14/10/2021).

Anggota DPRD Pohuwato yang Ikut dalam rombongan Pansus tersebut, masing-masing Otan Mamu, Rizal Pasuma, Ismail Samarang dan Ariono Dukalang. Hadir pula Kabag Hukum Setdakab Pohuwato, Muslimin Nanto dan sejumlah stafnya, serta dinas terkait di kabupaten tersebut.

Rombongan pun diterima oleh Wakil Ketua II DPRD Sigi, Imran Latjedi, didampingi Wakil Ketua I DPRD Sigi, Rahmat Saleh serta anggota DPRD Sigi lainnya. Turut hadir pula sejumlah dinas terkait dari Pemkab Sigi.

Ketua Pansus DPRD Kabupaten Pohuwato, Otan Mamu, menyampaikan terima kasih atas sambutan DPRD Sigi, di mana tujuan kunjungan itu adalah dalam rangka mencari referensi, terkait pembahasan Raperda pengelolaan limbah domestik yang sementara mereka susun.

“Mengingat perda pengelolaan air limbah di Kabupaten Sigi sudah ada terlebih dahulu, maka kami datang ke daerah ini untuk mencari referensi, guna penyempurnaan perda yang sementara kami susun,” ujar Otan.

Wakil Ketua II DPRD Sigi, Imran mengatakan, pihaknya bersama Pemkab Sigi siap membantu memberi apapun informasi, maupun referensi yang diperlukan oleh pihak DPRD Pohuwato.

“Sebuah kehormatan kami memperoleh kunjungan ini. Maka apapun yang dibutuhkan oleh pihak DPRD Pohuwato, kami dengan senang hati siap membantu,” tutup Imran. BAH

Pos terkait