Jabatan Kadis Perindag Sigi Lowong

Mohamad Rizal Intjenae

SIGI, MERCUSUAR – Jabatan Kepala Dinas (Kadis) Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Kabupaten Sigi saat ini kosong. Hal itu karena Kadis sebelumnya, yakni Dodot Tinarso, telah dilantik sebagai Kadis Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sulteng. 

Untuk sementara mengisi kekosongan tersebut Bupati Sigi, Mohamad Rizal Intjenae menunjuk Pejabat Sementara (Pjs.) yakni Herman, yang juga menjabat sebagai Sekretaris Dinas Perindag Sigi.

Kepada media ini, Senin (5/1/2026), Rizal Intjenae meminta kepada Pjs. bersangkutan untuk menjalankan tugas dengan amanah dan bertanggung jawab.

“Setiap organisasi perangkat daerah (OPD) harus ada pimpinannya, baik itu pejabat sementara atau pejabat definitif,” kata Rizal.

Ia berharap, Herman dapat menjalankan tugas dengan amanah, serta dapat menjadi motivasi bagi pegawainya.

“Jabatan tersebut akan berlangsung sampai batas waktu yang belum ditentukan, atau sampai ada pejabat Kadis Perindag Sigi yang baru,” tandas Rizal. AJI

Pos terkait