Karate Dojo Kelapa Gading Diresmikan

SIGI, MERCUSUAR – Karate Dojo Kelapa Gading yang berada di kompleks Lapangan Perumahan Kelapa Gading, Desa Kalukubula Kabupaten Sigi, diresmikan pada Sabtu (3/6/2023).

Sekretaris Umum Pengprov Institut Karare-Do Indonesia (INKAI) Sulteng, Senpai Romus dalam sambutannya menyampaikan penguatan komitmen dan semangat para murid Karate Dojo Kelapa Gading dalam menjalani latihan dan mengembangkan kemampuannya.

“Dengan adanya Dojo baru ini, diharapkan bisa memberikan kesempatan kepada lebih banyak anak-anak, untuk mengenal dan mencoba olahraga karate,” kata Romus.

Sementara Ketua INKAI Kota Palu, Senpai Arman Aco menyampaikan harapannya agar Karate Dojo Kelapa Gading dapat menjadi wadah bagi anak-anak untuk mengembangkan potensi diri dalam olahraga karate.

Selain itu, ia juga berharap agar anak-anak dapat menjadi duta yang membawa nama baik Kabupaten Sigi dan Kota Palu, melalui prestasi-prestasi yang diraih dalam kompetisi karate.

Karate Dojo Kelapa Gading diharapkan akan menjadi tempat yang menginspirasi dan membentuk generasi muda yang berprestasi. Melalui latihan yang konsisten dan dedikasi yang tinggi, murid-murid Karate Dojo diharapkan mampu tumbuh menjadi individu yang tangguh, berdisiplin, dan memiliki nilai-nilai kejujuran serta sportivitas. CR1

Pos terkait