SIGI, MERCUSUAR – Komunitas fotografer yang tergabung dalam Forum Fotografer Videografer Palu (F2ViP) menyalurkan bantuan pada warga terdampak banjir bandang di Desa Bangga, Kecamatan Dolo Selatan, Rabu (1/5/2019).
Koordinator penyaluran bantuan F2VIP, Ali menyatakan wujud bantuan yang disalurkan ini antara lain sembako seperti beras, mie instan, air mineral, makanan siap saji hingga pakaian layak pakai.
“Bantuan yang terkumpul ini merupakan donasi kolektif dari rekan-rekan di internal komunitas F2VIP sendiri. Alhamdulillah sudah terkumpul dan hari ini kami salurkan ke titik pengungsian di Desa Bangga,” ujarnya.
Ia berharap bantuan yang disalurkan ini dapat meringankan beban para warga korban banjir bandang di desa setempat.
“Logistik yang kami salurkan ini semoga bisa sedikit meringankan beban korban di Bangga,” tutup Ali. BAH