SIGI, MERCUSUAR- Data sementara Tim Posko Induk Bencana Kabupaten Sigi bahwa korban meninggal dunia hingga Selasa (16/10/2018) pukul 18.24 Wita atau 17 hari pasca gempa bumi dan banjir bandang di Kabupaten Sigi berjumlah 184 orang.
Sementara korban yang mengalami luka-luka berjumlah 810 orang dan hilang berjumlah 109 orang.
Demikian dikatakan Kepala Seksi Data Posko Induk Bencana Kabupaten Sigi Sutopo Sapto Condro mengacu data hasil rapat evaluasi tim bencana Kabupaten Sigi pada Selasa (16/10/2018) pukul 19.30 Wita.
Dijelaskannya, korban meninggal dunia, luka-luka dan hilang tersebar di 14 kecamatan dari 15 kecamatan di Kabupaten Sigi. Sebab Kecamatan Marawola Barat tidak ada korban jiwa, luka-luka maupun korban hilang.
Adapun rincian korban bencana per kecamatan yang ada di Kabupaten Sigi :
1. Kecamatan Pipikoro terdiri dari 19 Desa, meninggal tiga orang, luka-luka 11 orang sedangkan yang hilang tidak ada.
2. Kecamatan Kulawi Selatan terdiri dari 12 Desa dan 11 diantaranya terdampak bencana, korban meninggal enam orang, luka-luka 15 Orang, dan hilang tidak ada.
3. Kecamatan Kulawi terdiri dari 16 Desa serta 12 diantaranya terdampak terdampak bencana, korban meninggal 16 orang, luka-luka 82 orang dan hilang dua orang.
4. Kecamatan Lindu terdiri dari lima desa, korban meninggal satu orang, sedangkan korban luka-luka t dan hilang tidak ada.
5. Kecamatan Nokilalaki terdiri dari lima desa dan empat diantaranya terdampak bencana, korban meninggal satu orang, luka-luka tidak ada serta dua orang hilang.
6. Kecamatan Palolo terdiri dari 22 desa dan 14 diantaranya terdampak bencana, korban meninggal dunia empat orang, luka-luka 19 orang serta lima orang hilang.
7. Kecamatan Gumbasa terdiri dari tujuh desa, korban meninggal 24 orang, luka-luka 179 Orang dan 11 orang hilang.
8. Kecamatan Dolo Selatan terdiri dari 12 Desa, korban meninggal 33 orang, luka-luka 224 orang dan hilang tujuh orang.
9. Kecamatan Dolo Barat terdiri dari 12 Desa, korban meninggal 17 orang, luka-luka 60 orang dan enam orang hilang.
10. Kecamatan Tanambulava terdiri dari lima desa, korban meninggal tiga orang, luka-luka 11 orang dan hilang tujuh orang.
11. Kecamatan Dolo terdiri dari 11 Desa, korban meninggal 20 orang, luka-luka tidak ada dan hilang empat orang.
12. Kecamatan Sigi Biromaru terdiri dari 18 desa, korban meninggal 30 orang, luka-luka 132 orang dan hilang 60 orang.
13. Kecamatan Marawola terdiri dari 11 desa dan 10 desa yang terdampak bencana, korban meninggal 24 orang, luka-luka 75 orang dan hilang empat orang.
14. Kecamatan Kinovaro terdiri dari 10 desa dan Sembilan diantaranya terdampak bencana, korban meninggal dua orang, luka-luka 2 orang dan hilang satu orang.