SIGI, MERCUSUAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sigi sudah menerima logistik Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR RI, DPRD Sulteng dan DPRD Kabupaten/kota dari KPU RI pada bulan Desember 2018 lalu.
Ketua KPU Kabupaten Sigi Moh Nuzul TH Lapali mengatakan, jenis logistik yang sudah diterima, berupa kotak suara, tinta, segel, bilik suara dan alat kelengkapan TPS lainnya, serta sampul dan beberapa dokumen sampul.
Jumlah logistik saat ini hampir sebagian besar sudah terpenuhi, walaupun ada beberapa logistik misalnya kotak suara masih kekurangan lima buah dari total kebutuhan kotak suara 4.430.
“Mengingat setiap TPS ada lima kotak suara, jadi kekurangan lima kotak suara tersebut hanya untuk satu TPS. Jumlah TPS di Sigi sebanyak 853 TPS dan 164.105 pemilih,” jelas Nuzul, Kamis (17/1/2019).
Selain kotak suara, lanjutnya, untuk segel ada kekurangan tujuh keping dari kebutuhan sebanyak 117.283 keping, karena segel yang diterima sebanyak 117.275 keping.
Demikian juga Kalau untuk rekap sampul-sampul sendiri, ada beberapa kekurangan tetapi tidak besar hanya dua hingga lima buah. Adapun kegunaan sampul adalah untuk pengisian formulir.
Untuk pendistribusian logistic, lanjutnya, belum. Sebab pendistribusian logistik akan dilakukan dua minggu sebelum pelaksanaan Pilpres dan Pileg 2019.
“Untuk pendistribusian logistik KPU Sigi gunakan tiga pola yakni pola daerah terjauh, daerah sedang dan daerah terdekat,” ujarnya. AJI