Pemkab Sigi Gelar Rakor MCP

HLL-b7deaf4b
FOTO: Bupati Sigi,  Moh. Irwan Lapatta, didampingi  Inspektur Inspektorat Kabupaten Sigi, Nuim Hayat, menghadiri rakor MCP dan survey penilaian integritas Pemkab Sigi bersama KPK RI, di aula Kantor Bupati Sigi sementara, Kamis (21/4/2022). FOTO: DOK PROKOPIM PEMKAB SIGI

SIGI,MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi, melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) Monitoring Center for Preventif (MCP) dan survey penilaian integritas Pemkab Sigi bersama KPK RI, di aula Kantor Bupati Sigi sementara, Kamis (21/4/2022)

Dalam kesempatan itu, Bupati Sigi, Moh. Irwan Lapatta mengatakan, Monitoring Centre for Prevention (MCP) merupakan aplikasi atau dashboard yang dikembangkan oleh KPK untuk melakukan monitoring capaian kinerja program pencegahan korupsi, melalui perbaikan tata kelola pemerintahan yang dilaksanakan pemerintah daerah di seluruh Indonesia. 

Kata dia, MCP ini meliputi delapan area intervensi yakni pengelolaan APBD, pelaksanaan pengadaan barang dan jasa, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), manajemen ASN, optimalisasi pajak daerah, pengelolaan aset, serta dana desa.

Bupati mengapresiasi KPK atas kegiatan pendampingan MCP, dan telah berupaya melakukan pencegahan korupsi melalui Peluncuran Aksi Stranas Pencegahan Korupsi. 

Monitoring Center for Prevention (MCP) adalah aplikasi yang dikembangkan oleh KPK, untuk memudahkan monitoring upaya koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi, yang dioperasikan salah satunya oleh pemerintah daerah  di seluruh Indonesia, dan meliputi delapan area intervensi. AJI

 

Pos terkait