PALU, MERCUSUAR – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sigi melaksanakan pelatihan Etimologi Malaria bagi petugas Puskesmas se Kabupaten Sigi, di salah satu hotel di Kota Palu, belum lama ini.
Kepala Bidang Pengembangan dan Pemberdayaan SDM Dinkes Sigi, Munifa, Selasa (15/8/2023) mengatakan, pelatihan tersebut bertujuan untuk memberi bekal kemampuan kepada peserta latih, dalam melaksanakan pengendalian vektor di Puskesmas.
Ia menjelaskan, kurikulum pelatihan disusun berdasarkan tugas, serta kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang petugas entomologi malaria di Puskesmas. Proses pembelajaran dirancang melalui suatu tahapan teori dan praktik.
“Praktik Kerja Lapangan (PKL) bagi peserta pelatihan akan memberikan pengalaman belajar yang nyata, belajar langsung ke objek sesungguhnya, sesuai kurikulum pelatihan entomologi malaria, dilaksanakan setelah tuntas melaksanakan teori dan penugasan,” jelasnya.
Munifa menambahkan, upaya pengendalian vektor sangat ditentukan oleh survei vektor. Untuk itu, pembelajaran peserta juga perlu melakukan praktik lapangan, untuk belajar secara langsung pelaksanaan survei vektor malaria di masyarakat pada situasi yang sebenarnya.
Di samping itu, praktik lapangan juga dapat memberikan pengalaman belajar bagi peserta latih, agar terwujud kemampuan melaksanakan survei vektor yang sebenarnya nanti di tempat kerjanya masing-masing.
“Maksud kegiatan adalah peserta mampu mempraktikkan pelaksanaan pencegahan dan penanggulangan vektor malaria, serta mampu untuk melakukan survei vektor malaria, yang mencakup memahami konsep survei vektor malaria, bahan dan peralatan survei vektor malaria, metode koleksi nyamuk Anopheles sp,
mengaplikasikan survei vektor malaria, pengolahan dan analisa data dan penyusunan laporan,” pungkasnya. AJI