SIGI, MERCUSUAR – Persatuan Istri Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (PIISI) Cabang Palu menyerahkan santunan pendidikan kepada 70 siswa kurang mampu se-Kecamatan Sigi Biromaru, Minggu (15/7/2018).
Ketua PIISI Cabang Palu Hj Hasbiah Pattatope mengatakan pemberian santunan pendidikan kepada siswa kurang mampu merupakan program PIISI.
Di Sulteng, lanjutnya, ada 13 kabupaten/kota namun untuk pemberian santunan tahun ini (2018) di Kabupaten Sigi. Pemberian santunan itu telah diagendakan beberapa bulan lalu yang realisasinya saat ini.
“Santunan pendidikan yang kami serahkan berupa uang senilai Rp250.000 per anak. Santunan dalam bentuk uang, karena dengan uang mereka bisa membeli keperluan sekolah yang mereka butuhkan,” jelas Hasbiah.
Sebelum penyaluran santunan, pihaknya sudah menginformasikan bahwa siswa penerima bantuan didampingi ibunya.
Pada kesempatan itu, ia mengucapkan terima kasih pada Wakil Bupati (Wabup) Sigi yang telah memfasilitasi, serta mendata anak-anak. “Walaupun jumlahnya kecil, namun kami berharap bantuan ini dapat memotivasi anak-anak dalam belajar hingga hasil rapornya rendah bisa meningkat,” ujarnya.
Wabup Sigi Paulina mengaku bangga karena dapat memfasilitasi PIISI Cabang Palu menyalurkan bantuan bagi siswa kurang mampu di Kecamatan Sigi Biromaru.
Dia berharap program berkelanjutan itu kedepannya juga dapat membantu siswa kurang mampu yang ada di kecamatan lain di Sigi. AJI