SIGI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) mengevaluasi Program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) di Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Evaluasi digelar dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Pembudayaan Germas di Kabupaten Sigi di Hotel Jazz, Rabu (2/9/2020).
Kepala Bidang (Kabid) Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) Dinkes Sigi, dr Rika F Sakarudin menjelaskan rakor tersebut dilaksanakan setiap tahun dengan tujuan untuk mengevaluasi sejauhmana koordinasi masing-masing OPD, bagaimana pelaksanaan tekhnis germas di lapangan, serta bagaimana desa merencanakan penganggaran untuk kegiatan germas di desa masing-masing.
“Kegiatan ini difasilitasi oleh Kasi (Kepala Seksi) Promkes dan Pemberdayaan Masyarakat Dinkes Sulteng, Bapak Djawaluddin sekaligus menjadi narasumber dalam kegiatan,” jelas Rika pada wartawan Mercusuar usai rakor.
Lanjutnya, Germas merupakan berperilaku hidup sehat, berdampak pada kesehatan yang terjaga, serta terciptanya lingkungan yang bersih.
“Jika dalam kondisi yang sehat, produktivitas masyarakat meningkat dan biaya yang dikeluarkan untuk berobat akan berkurang,” ujarnya pada kegiatan yang turut dihadiri, antara lain Kepala Dinkes Sigi, Roland Franklin; Kadis Dikbud, Kaimudin; Kadis PMD, Anwar; Camat dan Kepala Puskesmas.AJI