SIGI, MERCUSUAR – Dalam rangkaian peringatan Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2019, Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Sigi, menggelar berbagai lomba. Kegiatan lomba bekerjasama antara Bunda PAUD Sigi, Wahana Visi Indonesia (WVI), HSBC dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Sigi.
Ketua Bunda PAUD Kabupaten Sigi, selaku Ketua Panitia Peringatan HAN Kabupaten Sigi, Hazizah M Irwan, Kamis (18/7/2019) mengatakan, dirinya sangat mendukung kegiatan lomba yang dilaksanakan oleh WVI dan HSBC.
Kata dia, kegiatan lomba seperti ini rencananya akan dilakukan bukan hanya di tingkat kabupaten, namun juga di tingkat kecamatan maupun desa. Pemenang lomba di tingkat desa, dilombakan di tingkat kecamatan, sedangkan pemenang lomba kecamatan dilombakan di tingkat kabupaten.
“Kemungkinan kebersamaan kami dalam peringatan HAN tinggal tahun ini, mengingat masa jabatan Bupati akan berakhir tahun depan,” jelas Hazizah.
Kata dia, walaupun tahun depan bukan dirinya lagi yang memimpin peringatan HAN, namun dirinya akan terus mendukung kegiatan ini. Kegiatan ini akan terus berlanjut kedepan, kami ucapkan apresiasi dan terima kasih kepada WVI, yang telah banyak membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi dalam berbagai kegiatan.
Manager Wahana Visi Indonesia Wilayah Maluku Sulawesi, Sabtarina dalam sambutannya mengharapkan, agar lomba ini bisa membuat adik-adik ceria, bisa sehat khususnya untuk yang balita. Serta menjadi pengingat kita sebagai orang tua, bahwa masa anak-anak adalah masa dimana mereka harus tumbuh dan berkembang sesuai dengan tahapannya. Pastinya bukan hanya karena mereka tapi juga membutuhkan dukungan kita semua.
Rangkaian kegiatan HAN tahun 2019 di Kabupaten Sigi, dimeriahkan oleh berbagai perlombaan seperti lomba balita sehat, lomba cerdas cermat, lomba menghias celengan dan lomba mengumandangkan adzan.
Kegiatan lomba bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kondisi kesehatan, acara ini dirangkaikan dengan sosialisasi dan promosi kesehatan oleh para kader kesehatan.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan tema ‘Kualitas Keluarga Penopang Perlindungan Anak’, dengan slogan ‘ Kami Anak Indonesia, Kita Sehat dan Gembira’. Tema ini dipilih untuk memunculkan kepedulian setiap pihak untuk mewujudkan lingkungan yang berkualitas bagi anak, termasuk lingkungan yang sehat dan akses terhadap fasilitas kesehatan yang mudah. AJI