SIGI,MERCUSUAR – Dalam pelaksanaan Pekan Daerah Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) tingkat Provinsi Sulteng ke- IX di Kabupaten Morowali Utara (Morut) pada 11 hingga 14 September 2019, kabupaten Sigi mengirimkan 74 orang perwakiln.
Hal tersebut dikatakan Ketua KTNA Kabupaten Sigi, Makmur M Amin saat persiapan pemberangkatan menuju Kabupaten Morut di halaman Kantor Dinas Kominfo Sigi, Senin (9/9/2019).
Menurutnya, ke 74 perwakilan itu terdiri dari 45 peserta utama, 11 orang pembina dan 18 orang pendamping.
Dijelaskan Makmur, Pekan Daerah KTNA merupakan ajang pertemuan KTNA dan penyuluh dari kabupaten/kota se Sulteng, dengan tujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, serta memberikan motivasi kepada KTNA dalam mewujudkan kemandirian dan kemitraan usaha tani.
“Agenda kegiatan Pekan Daerah KTNA meliputi temu wicara, temua karya, temu usaha, temu tugas penyuluh, serta kegiatannya lainnya,” jelasnya.
Pertemuan KTNA, katanya, dapat meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan para petani, nelayan dan masyarakat sekitar kawasan hutan dalam pengelolaan sumberdaya alam, serta memberikan motivasi kepada para petani nelayan dalam rangka mewujudkan kemandirian dan kemitraan usaha tani. “Peserta yang berangkat mengikuti pekan daerah sudah melalui tahap seleksi,” katanya.
Dia berharap selama mengikuti kegiatan Pekan Daerah KTNA, peserta asal Sigi membawa nama baik daerah Sigi, bukan membawa nama baik diri sendiri maupun Organisasi Perangkat Daerah, serta menjaga kekompakan.
Ditambahkannya, peserta Pekan Daerah KTNA Sigi dilepas Sekretaris Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Sigi, Sunandar. “Pekan daerah dilaksanakan setiap tiga tahun sekali, dimana tiga tahun lalu dilaksanakan di Kabupaten Donggala,” tutup Makmur. AJI