SIGI,MERCUSUAR – Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQ) ke V tingkat Kabupaten Sigi tahun 2020, kafilah Kecamatan Dolo meraih juara umum, diikuti Kecamatan Kulawi Selatan juara II dan Kecamatan Sigi Biromaru juara III.
Demikian disampaikan Panitia STQH ke V Sigi, Muhaimin saat penutupan dan penyerahan piala di halaman Kantor Kemenag Sigi di Desa Maku, Kecamatan Dolo, Kamis (12/11/2020).
Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Sigi, Sisliandy dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekretaris Kabupaten (Sekkab), Muh Basir Lainga mengatakan kegiatan STQH tidak hanya diukur dari suksesnya penyelenggaraan dan banyaknya prestasi yang diraih. Namun hikmah dan nilai tambah dari STQH, semoga dapat dipetik oleh umat dalam upaya meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan nilai-nilai Alquran sebagai landasan kehidupan dalam membentuk manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT.
“Hendaknya STQH tidak hanya dipahami sebagai kompetisi, namun sesungguhnya merupakan salah satu momentum syiar Islam untuk lebih memasyarakatkan budaya baca, tulis dan pemahaman Alquran kepada masyarakat agar kandungan nilai-nilainya dapat teraktualisasi dalam kehidupan sehari-hari,” jelasnya.
Apabila hal tersebut sungguh-sungguh kita upayakan, sambung Sekkab, maka suasana religius yang terasa saat penyelenggaraan STQH tidak berlalu ketika kegiatan selesai, namun tetap menjiwai seluruh dinamika kehidupan masyarakat di Sigi. “Jika momentum STQH diperkuat melalui penanaman benih-benih generasi Qurani dapat dipastikan kita akan menuai hasil dalam mewujudkan visi pembangunan Kabupaten Sigi,” katanya.
Pada kesempatan itu, ia menguucapkan terima kasih dan apresiasi pada panitia kabupaten maupun panitia lokal, aparat keamanan dan masyarakat Sigi, khususnya masyarakat desa Maku, Kecamatan Dolo, serta semua pihak yang telah membantu demi suksesnya kegiatan itu. “Untuk kecamatan yang juara agar prestasinya dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi. Kepada kecamatan yang kafilahnya belum mendapatkan piala, agar jangan bersedih tetapi harus selalu belajar dan berusaha supaya kedepan memperoleh apa yang diinginkannya,” imbaunya.AJI