SIGI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab), dalam hal ini Wakil Bupati (Wabup) Sigi, Samuel Yansen Pongi, memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Direktur Gunanusa Eramandiri, yang telah bekerjasama dengan Pemkab Sigi, terutama dalam membantu meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Sigi.
Selanjutnya, hal tersebut tentunya menjadi salah satu program penunjang Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Hal tersebut dikatakan Wakil Bupati Sigi, saat pertemuan dan silaturahmi dengan PT. Gunanusa Eramandiri, di salah satu rumah makan di Kota Palu, Selasa(12/4/2022)
Sementara itu, Direktur PT. Gunanusa Eramandiri, Ivan Cokro mempunyai komitmen untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM), meningkatkan produktivitas untuk kesejahteraan bersama masyarakat petani.
Visi Gunanusa eramandiri berkontribusi untuk negara, berapapun hasilnya petani akan dibeli.
- Gunanusa Eramandiri berkomitmen memperbaiki kualitas mulai dari proses awal sampai akhir berbasis kerja sama dengan petani yang dapat memberikan manfaat yang positif dan yang paling utama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khusunya di Kabupaten Sigi.
Hadir dalam kesempatan itu, Kepala BPTP Sulawesi Tengah, Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan, Kabupaten Sigi dan pejabat lainnya. AJI