Yayasan Madago dan Kitabisa Gelar Sunatan Massal

SIGI, MERCUSUAR – Yayasan Madago Indonesia bersama Kitabisa menggelar Sunatan massal bagi 50 anak kurang mampu yang berusia 6-15 tahun di Kabupaten Sigi, Kamis (24/11/2022). Kegiatan yang didukung oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi itu digelar di sekretariat Yayasan Madago Indonesia.

Dalam acara ini turut hadir Wakil Bupati Sigi, Dr. Samuel Yansen Pongi beserta jajarannya. Ia menyatakan dukungannya terhadap program kolaborasi ini, dan berharap kegiatan ini tidak hanya dilakukan sekali, melainkan berkesinambungan serta meluas ke isu-isu sosial lainnya.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada Yayasan Madago Indonesia dan Kitabisa yang telah menginisiasi program ini. Sebagaimana sunat merupakan kewajiban bagi laki-laki dalam Islam. Acara ini diharapkan juga dapat terus membina dan memupuk persaudaraan kita sebagai sesama umat beragama, agar hidup damai berdampingan dengan baik dan penuh cinta kasih,” ucap Samuel.

Sementara itu, Ketua Yayasan Madago Indonesia, Bayu Gutama menjelaskan acara ini merupakan kolaborasi pertama antara pihaknya dengan Kitabisa bersama jajaran pemerintahan Sigi.

“Berangkat dari kolaborasi dan kerja sama yang sudah terjalin dengan platform Kitabisa, serta melihat banyak anak-anak dari keluarga kurang mampu kesulitan untuk melaksanakan kewajibannya, maka kegiatan ini hadir saat ini,” tambahnya.

Kitabisa sebagai platform penggalangan dana dan donasi online terpercaya di Indonesia turut ambil bagian dalam program ini.

“Sebagai platform urun dana, banyak amanah orang baik yang dititipkan melalui Kitabisa untuk masyarakat dhuafa di Indonesia. Makanya hari ini kami hadir bersama dengan Madago dan Pemkab Sigi dalam acara sunatan massal ini. Semoga kita bisa membantu memberikan kebahagiaan bagi adik-adik yang hadir hari ini,” tuturnya.

Diketahui, acara sunatan massal ini turut didukung oleh Komunitas Sunat Modern Palu yang terdiri dari jajaran perawat rumah sakit.  Selain melakukan sunatan massal, pada acara ini turut dilakukan pemberian paket makanan dan kebutuhan lainnya untuk anak-anak di Sigi. BAH

Pos terkait