PALU, MERCUSUAR – Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. Anwar Hafid mengagendakan menggelar salat Idulfitri 1 Syawal 1446 H, di halaman kantor Dinas ESDM Provinsi Sulteng, di jalan Sam Ratulangi Kota Palu.
“Insyaallah, saya akan salat Id di halaman kantor ESDM, sekaligus dirangkaikan dengan gelaran open house di rumah saya,” urai Anwar Hafid, saat meninjau langsung lapangan yang akan digunakan, Sabtu (22/3/2025).
Untuk mempersiapkan kegiatan salat Id, Anwar meminta kerja sama antara pihak Dinas ESDM dan Takmir Masjid Al Ikhlas untuk kelancaran kegiatan. Di lapangan, sejumlah pembenahan terus dilakukan, di antaranya beberapa staf Dinas ESDM sudah melakukan pembersihan rumput liar, dan pencabutan tiang lampu, dan direncanakan pula akan mencabut satu unit menara yang berdiri, tepat di dalam lapangan yang akan menjadi lokasi salat Id.
“Rencananya, untuk lapangan Dias ESDM akan ditempati jemaah laki-laki, sedangkan yang wanitanya akan menempati ruas jalan Sam Ratulangi,” urai Anwar.
Orang nomor satu di Sulteng itu juga mengajak warga Kota Palu yang berada di dekat lokasi salat Id, ataupun siapa saja boleh datang. Bahkan dia mengundang untuk ikut dalam gelaran open house di kediamannya yang berdekatan dengan lapangan tersebut. “Semakin banyak yang datang, semakin semarak dan meriah,” tutup Anwar. MBH