BRIDA Canangkan Pembangunan ZI

BRIDA Provinsi Sulteng mencanangkan pembangunan ZI menuju WBK, Senin (3/2/2025). FOTO: PPID BRIDA SULTENG

PALU, MERCUSUAR – Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Sulteng menggelar pencanangan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK), di aula Nagaya BRIDA Sulteng, Senin (3/2/2025).

Kepala BRIDA Sulteng, Faridah Lamarauna mengatakan pencanangan tersebut merupakan langkah nyata BRIDA Sulteng, dalam mewujudkan birokrasi yang profesional, bersih dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN), khususnya di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulteng.

Faridah menyebut pencanangan ZI bukan hal yang baru, melainkan telah diatur dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Nomor 90 Tahun 2021 tentang Pembangunan dan Evaluasi Zona Integritas menuju WBK dan WBBM di Instansi Pemerintah.

Di lingkup Pemprov Sulteng, BRIDA menjadi organisasi perangkat daerah (OPD) ke-4 yang melakukan pencanangan pembangunan ZI.

Faridah menyebutkan, terdapat langkah-langkah yang harus dilakukan dalam membangun ZI tersebut, yaitu adanya kemudahan layanan, program yang menyentuh masyarakat, monitoring dan evaluasi, serta manajemen media.

“Semoga ke depannya tidak hanya BRIDA Provinsi Sulawesi Tengah saja yang melakukan pencanangan ZI, namun juga seluruh perangkat daerah, khususnya Provinsi Sulawesi Tengah,” ujarnya.

Inspektur Pembantu Khusus (Irbansus) Inspektorat Provinsi Sulteng, Fitri Rosmala Dewi Mastura menyampaikan apresiasi atas inisiatif dari BRIDA Sulteng dalam melakukan pembangunan ZI.

Fitri mengungkapkan bahwa awal tahun merupakan linimasa yang selalu digunakan, dalam menggaungkan untuk menuju wilayah bebas korupsi (WBK).

Di tahun sebelumnya, sudah ada perangkat daerah yang telah menjalani tahapan-tahapan dalam pembangunan ZI, namun evidence yang dimiliki belum sempurna. Dengan demikian, Fitri Mastura, meminta kepada pegawai yang mempersiapkan evidence, nantinya dapat berkoordinasi dengan Inspektorat.

“Dengan adanya pencanangan ini, saya mempunyai harapan yang besar sekali kepada BRIDA Provinsi Sulawesi Tengah,” ujar Fitri. */IEA

Pos terkait