MORUT, MERCUSUAR – Bupati Morowali Utara (Morut), Aptripel Tumimomor membuka kegiatan sepakbola dalam rangka menyambut Proklamasi Kemerdekaan RI ke 74 di Beteleme, Kecamatan Lembo, Morowali Utara (Morut), Minggu (28/7/2019).
Diketahui, dalam rangka menyambut Proklamasi Kemerdekaan RI dilaksanakan berbagai kegiatan perlombaan seni maupun olahraga di setiap kecamatan di daerah tersebut. Kegiatan yang digelar, berupa lomba tarik tambang, sepak bola antar desa, gerak jalan, panjat pinang, pramuka dan acara pentas kesenian.
Bupati Morut mengatakan kegiatan tersebut bisa berjalan atas kerja sama yang baik semua pihak.
Adanya koordinasi yang baik antara pemerintah kecamatan, Polsek, Koramil dan Kades serta elemen terkait lainnya, sehingga acara dapat terselenggarakan.
“Dalam pertandingan saya harapkan kita semua dapat menjunjung tinggi sportivitas, terlebih dapat melahirkan bakat-bakat yang bisa mengharumkan nama daerah khususnya dalam bidang olahraga” tukasnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pertandingan sepak bola antara OPD melawan para panitia serta kepala-kepala Desa se-Kecamatan Lembo. VAN