Bupati Donggala Resmikan Kampus 2 Unismuh

DONGGALA, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Donggala meresmikan Kampus 2 Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu di Donggala, Senin (1/5/2023).

Peresmian dilakukan langsung Bupati Donggala, Kasman Lassa, di gedung yang merupakan bekas gedung sekolah Cina di jalan Pelabuhan Donggala, Kelurahan Boya Kecamatan Banawa.

Peresmian tersebut juga dihadiri langsung Rektor Unismuh Palu, Prof. Dr. Rajindra beserta civitas akademik Unismuh Palu dan jajaran pimpinan OPD Kabupaten Donggala.

“Hari ini saya menyampaikan, bahwa kita sudah mulai mengelola kampus ini. Insyaallah, besok sudah ada pegawainya masuk untuk pengelolaan administrasi,” ujar Bupati.

Lokasi Kantor Kampus 2 Unismuh yang pernah dijadikan Kantor Bupati Donggala era Bupati Nabi Bidja tersebut, hanya bersifat sementara, sampai gedung resmi Kampus 2 Unismuh Palu di Donggala yang terletak di Kelurahan Maleni rampung dibangun.

Bupati menyampaikan keinginannya, agar para Lurah, Kepala Desa dan perangkat pemerintahan yang belum S1, agar dapat segera mendaftarkan diri, karena dorongan komitmen Pemkab Donggala dalam meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan masyarakat Donggala sangat diperlukan.

“Saya memang berkeinginan, karena dana di desa itu cukup besar, perlu Kepala Desa yang belum S1 untuk menerima pendidikan ini,” lanjutnya.

Tidak hanya itu, Bupati juga menyasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Donggala yang memiliki sumber daya manusia (SDM) kurang lebih 4 ribu orang, agar dapat mengenyam pendidikan S1.

Sementara itu, Rektor Unismuh Palu, Prof. Dr. Rajindra menyampaikan bahwa sasaran mahasiswa di awal berdirinya kampus 2 tersebut adalah untuk peningkatan SDM aparatur.

Selain itu, Rajindra menilai potensi untuk pengembangan pendidikan di Kabupaten Donggala sangat bagus, karena masyarakat Donggala memiliki keinginan besar untuk meningkatkan kualitas diri. Hanya saja, hal itu terkendala jarak yang jauh dengan kampus-kampus yang ada di Kota Palu.

“Perguruan tinggi itu dari dulu sebenarnya bisa dibuka di sini, cuma tidak dibenarkan karena aturan-aturan. Sekarang dilonggarkan oleh pemerintah, bahwa bagi perguruan tinggi yang akreditasinya minimal Baik Sekali atau Unggul, bisa membuka kampus yang berbatasan langsung dengan Kota Palu,” ujar rajindra, yang juga mantan Kadis KB Donggala.

Setelah resmi dibuka, proses pendaftaran calon mahasiswa baru akan dipercepat. Adapun fakultas yang dibuka di kampus 2 Unismuh Palu di Donggala, yakni Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Teknik, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Pertanian, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Fakultas Agama Islam dan Program Pascasarjana. HID

Pos terkait