Bupati Sigi Hadiri Haflah Akhirussanah 

HAFLAH-a1a11876
FOTO: Bupati Sigi, Moh. Irwan Lapatta, menghadiri kegiatan Haflah Akhirussanah, di Ponpes Raudhatul Musthafa Lil Khairaat binaan Habib Idrus bin Ali Alhabsy, di Desa Kanuna, Kecamatan Kinovaro, Jumat (22/4/2022). FOTO: DOK PROKOPIM PEMKAB SIGI

SIGI, MERCUSUAR – Bupati Sigi Moh Irwan Lapatta menghadiri kegiatan haflah akhirussanah, di Pondok Pesantren (Ponpes) Raudhatul Musthafa Lil Khairaat binaan Habib Idrus bin Ali Alhabsy, di Desa Kanuna, Kecamatan Kinovaro, Jumat (22/4/2022).

Kegiatan ini dirangkaikan dengan Khatam Quran, pelulusan santri jurusan Syariah tingkat Tsanawiyah dan tingkat Aliyah, serta wisuda santri Jurusan Tahfizul Quran.

Bupati Sigi, Moh. Irwan Lapatta, dalam sambutannya, menyampaikan ucapan selamat kepada santri-santri yang telah lulus dalam hafalan Quran, baik tingkat Tsanawiyah maupun tingkat Aliyah. 

Bupati berharap, ilmu yang didapat selama di pondok pesantren, dapat diterapkan di lingkungan masyarakat. Sebagai generasi muda, mereka diminta dapat mencegah timbulnya aksi-aksi terorisme, anarkis, maupun mencegah maraknya penyebaran penyalahgunaan narkoba di lingkungan masyarakat, baik di kota maupun di desa.

Bupati juga menyampaikan program bantuan Pemkab Sigi, berupa beasiswa bagi siswa-siswi berprestasi yang kurang mampu, untuk dapat melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi, baik di dalam negeri maupun ke luar negeri, melalui ‘Program Sigi Masagena’, dengan menyiapkan dana bantuan sebesar Rp1 milyar hingga Rp 2 milyar per tahun. AJI

 

Pos terkait