SIGI, MERCUSUAR – Bupati Sigi, Mohamad Irwan meresmikan gedung Rumah Potong Hewan (RPH) Kabupaten Sigi, yang berlokasi di kawasan Kantor Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Sigi, Desa Mpanau Kecamatan Sigi Biromaru, Rabu (8/1/2025).
Dalam sambutannya, Irwan menyampaikan komitmen Kabupaten Sigi untuk menjadi penyangga kebutuhan pangan, baik di Provinsi Sulteng maupun untuk Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan.
Dengan visi Kabupaten Sigi Berdaya Saing Berbasis Agribisnis, ia menegaskan pemerintah daerah terus mengembangkan sektor peternakan melalui berbagai langkah strategis.
“Kami menambah populasi ternak sebanyak 1.000 ekor per tahun melalui dana APBD, membangun sumber daya manusia melalui program Sekolah Peternakan Rakyat (SPR), dan menyediakan fasilitas pendukung seperti RPH, rumah pakan, serta infrastruktur lainnya,” ungkap Irwan.
Ia juga mengapresiasi dukungan Kementerian Pertanian RI, yang disebut telah menyediakan anggaran DAK Fisik 2024 untuk pembangunan fasilitas RPH.
Saat ini, Kabupaten Sigi memiliki dua RPH ruminansia, yang berlokasi di kantor Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan dan di Desa Beka, serta satu RPH unggas di kompleks yang sama.
“Ke depan, pemerintah daerah berencana membangun RPH babi di Desa Jono,” imbuh Irwan.
Ia menjelaskan, RPH berfungsi sebagai unit pelayanan masyarakat dalam penyediaan daging yang memenuhi prinsip ASUH (Aman, Sehat, Utuh, dan Halal).
“Di tempat ini, proses pemotongan hewan dilakukan sesuai standar, termasuk pemeriksaan kesehatan hewan sebelum dan sesudah pemotongan untuk mencegah penularan penyakit zoonosis,” jelasnya.
Irwan berharap keberadaan RPH dapat memenuhi kebutuhan daging berkualitas di Kabupaten Sigi, serta mendukung distribusi daging untuk Provinsi Sulteng hingga IKN.
“Saya minta Dinas Peternakan untuk terus meningkatkan pelayanan, baik di RPH ruminansia, unggas, maupun babi, agar potensi pendapatan daerah dari sektor ini dapat terus meningkat,” tegasnya.
Pada kesempatan tersebut, Irwan juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkolaborasi dalam memajukan sektor peternakan di Kabupaten Sigi.
“Mudah-mudahan, kolaborasi ini dapat meningkatkan kesejahteraan para peternak secara berkesinambungan,” tandasnya. AJI