PALU, MERCUSUAR – Danrem 132/Tdl Brigjen TNI Dody Triwinarto, di damping Ketua Persit KCK Koorcabrem 132 PD XIII/Mdk Ny Dian Dody Triwinarto memberikan bantuan makanan tambahan gizi bagi anak asuh stunting di Posyandu, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Besusu Tengah, Kecamatan Palu Timur, Palu, Rabu (2/8/2023).
Pemberian bantuan makanan penunjang gizi ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI khususnya Korem 132/Tdl. Yang selalu siap hadir di tengah- tengah masyarakat, mengatasi kesulitan- kesulitan di wilayah teritorialnya. Selain itu juga sebagai bentuk silaturahmi Korem 132/Tdl dengan para orang tua anak bergejala stunting.
“Kita dari TNI dan juga Polri ikut membantu bagaimana gizi anak-anak kita ini bisa terperhatikan, Allah menciptakan manusia di dunia ini dengan kesempurnaannya, semuanya dilahirkan pintar hanya kita orang tua harus paham sehingga bagaimana kita mendidik dan membina, memelihara serta membesarkan anak kita supaya tidak malas dan punya gizi yang baik, karena Anak adalah harta yang paling berharga yang kita miliki,”terangnya.
“Saya senang melihat anak-anak kita Alhamdulillah sehat,ibu-ibu tolong dirawat makannya diperhatikan gizinya ,apabila ada kekurangan tidak usah sungkan Ibu bisa melapor kepada kami TNI juga kepada kawan-kawan Polri,”tambahnya.
Danrem berpesan, agar patra orang tua membesarkan anak-anaknya dengan penuh dengan kasih sayang. karena keberhasilan anak-anak tergantung dari orang tua.
“Walaupun jabatan tinggi,. tetapi kita harus memperhatikanya agar anak kita bisa sukses untuk masa depannya jadi tolong betul-betul merekalah harta kita yang paling berharga,”tutupnya. IKI