Duta Wisata Parmout Wakili Sulteng

FOTO DUTA WISATA PARMOUT

PARMOUT, MERCUSUAR – Duta Wisata Kabupaten Parigi Moutong (Parmout), Ayu Vinka Loveana akan mewakili Provinsi Sulteng pada Grand Final Pemilihan Duta Wisata Indonesia tahun 2019.

Setelah ia berhasil menyabet juara I Duta Wisata Sulteng pada Pemilihan Duta Wisata Sulteng tahun 2019 yang diselenggarakan di Pogombo Kantor Gubernur Sulteng,  Sabtu (21/9/2019) malam.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Parmout melalui Sekretaris Disporapar,  Mahfuz mengatakan Ayu Vinka Loveana berhasil menyingkirkan peserta lainnya setelah berhasil meraih nilai tertinggi.

Penilaian, lanjut Mahfudz  tidak hanya pada penampilan menarik, tetapi juga kecerdasan, penguasaan bahasa dan kemampuan menguasai kepariwisataan terutama menarik wisatawan.

“Alhamdulillah Duta Wisata Parigi Moutong kembali mengukir prestasi. Penilaian sangat ketat. Ayu menguasai segala kriteria yang diberikan panitia, sehingga ia mampu menyingkirkan pesaing lainnya,” ujar Mahfuz. TIA

Pos terkait