FPK Dapat Membawa Pembaharuan 

PALU, MERCUSUAR – Bupati Sigi, Moh Irwan yang juga Dewan Forum/Front Pemuda Kaili (FPK) Sulawesi Tengah berharap organisasi terseut dapat membawa pembaharuan dan selalu menjaga persatuan pemuda Kaili, baik di tanah Kaili ataupun di luar daerah tanah Kaili.

Selain itu, ia juga berharap FPK dapat menjaga kesejahteraan bagi pemuda Kaili, serta menyatukan seluruh masyarakat tanpa membeda-bedakan suku, ras dan dapat berkoordinasi dengan pemerintah daerah. 

Hal tersebut disampaikan Moh Irwan saat menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 FPK Sulawesi Tengah, di Pura Agung Wana Kertha Jagatnatha Palu, Sabtu (26/11/2022).

Kata dia, melalui peringatan HUT ke-16 ini, diharap para kader FPK dapat terus mengembangkan diri dengan memegang prinsip-prinsip hidup yakni beretika, jujur, bertanggung jawab, menghargai aturan dan orang lain, serta disiplin.

Ia juga berpesan kepada FPK untuk dapat bekerja sama secara berkesinambungan dengan pemerintah di berbagai bidang, baik sosial, budaya, keamanan dan ketertiban masyarakat.

Hadir dalam kesempatan itu, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, unsur Forkopimda Sulteng dan Sekretaris Kota Palu. AJI

Pos terkait