BANGGAI, MERCUSUAR – Gedung kelas baru di Madrasah Aliyah Negeri 2 (MAN 2) Banggai yang berada di Desa Padangon Kecamatan Masama Kabupaten Banggai, siap untuk difungsikan.
Gedung kelas yang dibangun menggunakan pembiayaan dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Tahun Anggaran 2023 tersebut, diresmikan Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulteng, H. Ulyas Taha, Selasa (7/5/2024).
Gedung tersebut merupakan salah satu dari lima yang diagendakan diresmikan pada tahun ini, yakni MTsN 2 Tojo Unauna, MTsN 2 Banggai Kepulauan, MTsN 3 Donggala, dan MTsN 4 Parigi Moutong.
Sejak tahun 2016, sebanyak 16 madrasah di Sulteng mendapatkan anggaran dari SBSN untuk pembangunan gedung, yang disesuaikan pada kebutuhan madrasah masing-masing.
Kakanwil Kemenag Sulteng, Ulyas Taha menyampaikan cukup banyak madrasah di seluruh Indonesia yang mendapatkan bantuan dana dari SBSN. Hal itu sebagaimana visi dari Menteri Agama RI, yang menginginkan wajah madrasah tampak asri di tengah-tengah masyarakat.
“Kita bersyukur pemerintah telah memberikan sarana bangunan untuk anak-anak kita di Kecamatan Masama, melalui pembangunan 6 ruang kelas baru di MAN 2 Banggai menggunakan dana SBSN,” tutur Ulyas.
Ia menuturkan, madrasah sudah menjadi lembaga pendidikan yang digandrungi masyarakat untuk menyekolahkan anak-anaknya. Hal itu menurutnya, karena tidak bisa dipungkiri pendidikan di madrasah memadukan ilmu pengetahuan dan teknologi juga ilmu agama.
“Maka sudah kewajiban kami menyiapkan fasilitas yang memadai, salah satunya adalah membangun ruang kelas baru melalui dana SBSN ini,” lanjut Ulyas.
Ia menegaskan, bahwa pendidikan merupakan tanggung jawab bersama. Olehnya, adanya bangunan gedung baru di MAN 2 Banggai untuk dijaga bersama, serta seluruh fasilitas yang ada di dalamnya.
Sementara itu, Bupati Banggai yang diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan, Amin Jumail menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai dalam memajukan sektor pendidikan.
“Pemerintah Kabupaten Banggai selalu berupaya melakukan pembangunan, demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat. Termasuk pendidikan sebagai indikator pembangunan manusia yang berkualitas. Adanya gedung SBSN yang hari ini diresmikan, tentu saja juga merupakan bagian dari pembangunan tersebut dan kami sangat mendukung hal ini,” sebut Amin. */IEA