GPM Jelang Lebaran, Bulog Sulteng Salurkan 2,75 Ton Beras SPHP

Warga bertransaksi di gerai penjualan produk Perum Bulog Kanwil Sulteng pada pelaksanaan GPM di halaman Kantor Dinas Pangan Sulteng, Selasa (25/3/2025). FOTO: IMAM EL ABRAR/MS

PALU, MERCUSUAR – Perum Bulog Kantor Wilayah (Kanwil) Sulteng turut berpartisipasi pada Gerakan Pangan Murah (GPM) yang diselenggarakan Dinas Pangan Provinsi Sulteng, untuk menghadapi Hari Raya Idulfitri 1446 H/2025 M.

GPM tersebut dilaksanakan sebanyak tiga kali, masing-masing di halaman kantor TVRI Stasiun Sulteng pada Rabu (19/3/2025), lalu di Kecamatan Taweli Kota Palu pada Senin (24/3/2025), dan di halaman Kantor Dinas Pangan Sulteng pada Selasa (25/3/2025).

Pada tiga kesempatan tersebut, berdasarkan data dari Bidang Supply Chain dan Pelayanan Publik (SCPP) dan Bidang Bisnis, Perum Bulog Kanwil Sulteng menyalurkan sebanyak total 2.750 kilogram (2,75 ton) beras SPHP.

Selain itu, juga disalurkan gula pasir merk Maniskita sebanyak 600 kilogram, dan Minyakita kemasan bantal sebanyak 600 liter.

Kepala Dinas Pangan Provinsi Sulteng, H. Iskandar Nongtji menyebut, ketiga bahan pokok tersebut menjadi komoditas yang paling dicari dalam setiap pelaksanaan GPM.

“Itu yang paling banyak, juga telur ayam. Sampai-sampai masyarakat yang datang belakangan masih terus mencari-cari,” kata Iskandar, di ruang kerjanya, Selasa (25/3/2025). IEA

Pos terkait