Gubernur Dukung Sulteng Tuan Rumah Rakornas KI

PALU, MERCUSUAR – Gubernur Sulteng, H. Rusdy Mastura menyatakan dukungan dan kesiapan Provinsi Sulteng, untuk menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Komisi Informasi (KI) tahun 2024.

Hal itu dikatakan Gubernur, saat menerima audiensi Ketua KI Pusat, Dr. Donny Yoesgiantoro bersama jajarannya, di ruang kerja Gubernur, Kamis (25/1/2024).

Pada kesempatan itu, Gubernur juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada KI dan jajaran Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik, atas kerja keras mewujudkan transparansi penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik.

Kerja keras tersebut, menghasilkan peningktan Indeks Keterbukaan Informasi Publik (IKIP) Provinsi Sulteng tahun 2023 yang signifikan dengan nilai 78,11, dibandingkan dari tahun sebelumnya sebesar 72,48.

Nilai tersebut membawa Provinsi Sulteng naik ke peringkat 11 secara nasional, dari peringkat 26 pada tahun sebelumnya.

Capaian-capaian tersebut di atas, menurut Gubernur, bisa diraih berkat kerja sama dan dukungan semua stakeholder, termasuk KI, dalam memberikan informasi seluas-luasnya kepada publik, dan segenap masyarakat Sulteng di era revolusi industri 4.0.

“Terima kasih, kalau ada salah dalam pemerintahan saya, tolong dikritik dengan cara santun yang sifatnya membangun,” kata Gubernur.

Turut hadir pada pertemuan itu, Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, Pj. Bupati Donggala, Rifani Pakamundi, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra, Dr. Hj. Rohani Mastura, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Dr. H. Rudi Dewanto, Asisten Administrasi Umum, M. Sadly Lesnusa, Karo Adpim, Eddy Nicolas Lesnusa, dan jajaran Komisioner KI Provinsi Sulteng. */IEA

Pos terkait