Halal Bihalal Momen Silaturahmi dan Kebersamaan

Bupati Sigi, Moh Irwan (ketiga dari kiri) bersama mantan Gubernur Sulteng, Longki Djanggola (kedua dari kiri) saat jabat tangan dalam halalbihalal masyarakat Desa Tinggede, di Masjid Ar-Rahman Tinggede, Selasa (23/4/2024). FOTO: DOK. PROKOPIM PEMKAB SIGI

SIGI, MERCUSUAR – Bupati Sigi, Moh Irwan menghadiri kegiatan halalbihalal bersama masyarakat Desa Tinggede, di Masjid Ar-Rahman Tinggede Kecamatan Marawola, Selasa (23/4/2024).

Dalam kesempatan itu, Irwan mengatakan halalbihalal merupakan momen silaturahmi dan kebersamaan, dalam suasana yang penuh kebersihan dan kehangatan. Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih, kepada panitia yang telah berhasil menyelenggarakan acara halalbihalal dengan baik.

“Halalbihalal memiliki makna untuk membersihkan hati dari dendam, dan meningkatkan rasa saling memaafkan, serta mempererat hubungan sosial antarindividu dan kelompok dalam masyarakat,” kata Irwan

Selain itu, ia juga menyampaikan beberapa program yang sedang dilaksanakan di Kabupaten Sigi. Salah satunya adalah program peningkatan sumber daya manusia, di mana beberapa sekolah dan perguruan tinggi bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sigi untuk mendukung peningkatan kualitas SDM.

“Program ini diperuntukkan bagi masyarakat yang termasuk dalam kategori tidak mampu, atau telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS),” jelasnya. 

Selanjutnya, Irwan juga mengajak para Camat dan Kepala Desa untuk melakukan pendataan dengan baik, terhadap masyarakat yang berhak mendapatkan manfaat dari program-program tersebut.

“Kehadiran kami dalam halalbihalal ini juga menjadi momentum untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, mendengarkan aspirasi, serta memperkuat sinergi antara pemerintah dan rakyat dalam membangun Kabupaten Sigi,” tandasnya. */AJI

Pos terkait